Laman

Rabu, 22 September 2010

Keunikan Agama Buddha

Evaæ anâvilamhi citte – So passati attadatthaæ paratthaæ :

Apabila airnya jernih, terlihatlah kerang, tiram, koral, pasir dan kumpulan ikan. Demikian pula, ...Apabila pikiran tidak keruh, tertampaklah manfaat bagi diri sendiri dan orang lain. KHUDDAKA NIKAYA, JATAKA I : 220

KEUNIKAN AJARAN BUDDHA

1. MENGANDALKAN DIRI SENDIRI

Sang Buddha berkata, : "Saya tidak pernah memiliki guru atau makhluk apapun yang mengajarkan cara mencapai pencerahan. Saya mencapai kebijaksanaan tertinggi dengan usaha, kekuatan, pengetahuan dan kemurnian sendiri."

Demikian pula, kita dapat mencapai semua tujuan kita melalui usaha yang sungguh – sungguh, bukan dengan mengandalkan pertolongan makhluk – makhluk di luar diri kita.

2. TIDAK ADA KEPERCAYAAN MEMBUTA

Buddha tidak menjanjikan kebahagiaan surgawi, imbalan atau keselamatan bagi orang yang percaya kepada – Nya. Buddha tidak menginginkan pengikut – Nya untuk percaya kepada – Nya secara membuta.

Ia menginginkan kita untuk berpikir dan paham oleh diri kita sendiri. Oleh karenanya ajaran Buddha disebut agama analisis. Buddha bahkann tidak tersinggung apalagi marah jika ada orang yang tidak sepaham dengan – Nya.

3. ILMIAH

Umat Buddha tidak pernah merasa perlu untuk memberikan tafsiran baru terhadap ajaran Buddha. Penemuan ilmiah belakangan ini tidak pernah bertentangan dengan ajaran Buddha karena ajaran dan metode Buddha bersifat ilmiah.

Asas – asas Buddhis dapat dipertahankan dalam keadaan apapun tanpa mengubah gagasan-gagasan dasarnya. Ajaran Buddha dihargai kaum cendikiawan, ilmuan, pemikir hebat, ahli filsafat, kaum rasionalis, bahkan pemikir bebas, sepanjang masa.

4 AJARAN MASA DEPAN

Albert Einstein, ilmuan paling terkemuka pada abad ke – 20 mengatakan : "Agama masa depan adalah agama kosmik. Melampaui Tuhan sebagai pribadi serta menghindari dogma dan teologi.

Mencakup baik alamiah maupun spiritual, agama tersebut seharusnya didasarkan pada rasa keagamaan yang timbul dari pengalaman akan segala sesuatu yang alamiah dan spiritual, berupa kesatuan yang penuh arti.

Ajaran Buddha menjawab gambaran ini... Jika ada agama yang akan memenuhi kebutuhan ilmiah modern, itu adalah ajaran Buddha."

SABBE SATTA SABBA DUKKHA PAMUCCANTU – SABBE SATTA BHAVANTU SUKHITATA :

Semoga semua makhluk hidup terbebaskan dari derita dan semoga semuanya senantiasa berbahagia,...sadhu,...sadhu,...sadhu,...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar